Turnamen Ptwp Piala Kma Xvi Denpasar Bali

  • Kamis, 15 Oktober 2015
  • 2
  • Dilihat 25 kali
Kamis, 15 Oktober 2015
Denpasar, pn-denpasar.go.id -Turnamen PTWP Piala Ketua Mahkamah Agung RI XVI yang diselenggarakan di Denpasar Bali berlangsung selama 6 hari yang dibuka pada hari Sabtu 10 Oktober 2015 dan ditutup pada hari Kamis 15 Oktober 2015. Turnamen ini diikuti oleh Persatuan Tenis Warga Peradilan 4 Lingkungan Peradilan pada Mahkamah Agung RI. Terdapat 62 kontingen Persatuan Tenis Warga Peradilan yang mengikuti turnamen ini, terdiri dari 92 tim yaitu 62 tim putra dan 30 tim putri.
 
Turnamen PTWP Piala Ketua Mahkamah Agung RI XVI ini dibuka secara resmi oleh Yang Mulia Bapak Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. Muhammad Hatta Ali, S.H., M.H. pada hari Sabtu 10 Oktober 2015 di Gelanggang Olah Raga Ngurah Rai Denpasar Bali. Dalam Acara tersebut dihadiri juga oleh Yang Mulia Bapak Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial dan Non Yudisial, Ketua PTWP Pusat, Yang Mulia Para Hakim Agung, Pejabat Eselon I Mahkamah Agung RI, Ketua Pengadilan Tinggi seluruh Indonesia, Perwakilan Gubernur Bali dan jajaran Muspida Provinsi Bali.
 
 
Keluar sebagai pemenang Turnamen PTWP Piala Ketua Mahkamah Agung RI XVI, untuk tim putra dimenangkan oleh Tim Putra Kontingen Mahkamah Agung RI yang mengalahkan Tim Putra Kontingen Pengadilan Tinggi Agama Bandung dengan score 3-1, sementara untuk tim putri dimenangkan oleh Tim Putri Kontingen Pengadilan Tinggi Agama Jakarta yang mengalahkan Tim Putri Kontingen Pengadilan Tinggi Surabaya dengan score 2-1.
 
 
 
 
Turnamen PTWP Piala Ketua Mahkamah Agung RI XVI ditutup secara resmi oleh Yang Mulia Bapak Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. Muhammad Hatta Ali, S.H., M.H. pada hari Kamis 15 Oktober 2015 di Lapangan Tenis KONI Gelanggang Olah Raga Ngurah Rai Denpasar Bali.
 
 
Sumber : Pengadilan Negeri Denpasar
Lihat Berita Lainnya