Public Campaign Pengadilan Negeri Denpasar 2025
- Jum'at, 28 Februari 2025
- 1
- Dilihat kali
Denpasar, 28 Februari 2025. Pengadilan Negeri Denpasar melaksanakan Public Campaign Zona Integritas, Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) dan Sistem Manajemen Anti-Penyuapan (SMAP) di lapangan Puputan Renon, Denpasar.
Acara ini dilaksanakan untuk mensosialisasikan kesiapan Pengadilan Negeri Denpasar dalam mewujudkan Zona Integritas menuju instansi Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dan memperoleh sertifikasi AMPUH. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen Pengadilan Negeri Denpasar dalam pembangungan Sistem Manajemen Anti-Penyuapan (SMAP).
Rangkaian acara public campaign dimulai dengan Jalan Sehat dari Gedung Tipikor Pengadilan Negeri Denpasar menuju Lapangan Puputan Renon, kemudian dilanjutkan dengan Senam Bersama di Lapangan Puputan Renon. Selanjutnya, Pengadilan Negeri Denpasar mengadakan jumpa masyarakat dengan pencari keadilan yang berada di Lapangan Puputan Renon berupa sesi tanya jawab.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para pencari keadilan mengetahui kesiapan Pengadilan Negeri Denpasar dalam mewujudkan Pelayanan Publik yang lebih baik.